E-SPT Pada Windows 64 bit

image

beberapa user belum tahu apakah bagaimana cara mengecek apakah OSnya 32 atau 64 bit. begini caranya dari start –> Klik kanan Computer (atau my computer) –> pilih Properties lihat pada baris system type apakah OS anda 32 atau 64 bit

Sejak pertama kali dibuat E-SPT dirancang untuk sistem operasi Windows 32 bit. namun seiring perkembangan dunia operating system maka muncul Windows 64 bit. dan jika diinstall pada sistem operasi Windows 64 bit akan muncul berbagai masalah baru dan perbedaan dalam penanganannya. berikut ini perbedaannya :

1. Lokasi database

Pada kondisi normal lokasi database E-SPT berada di C:\Program Files\DJP\<jenis ESPT>\DB (UAC telah disetting) namun bila UAC belum disetting maka lokasi database ada di C:\User\<nama user>\AppData\Local\VirtualStore\Program Files\… , sedangkan pada Windows 7 64 bit berada C:\Program Files(x86). C:\User\<nama user>\AppData\Local\VirtualStore\Program Files\...

lihat cara setting UAC di sini http://www.espttutorial.com/2013/07/system-requirement-dan-setting-awal.html

2. Data Source (ODBC)

untuk Window XP dan Window 7 32 bit kita dapat mengakses langsung ODBC dari control panel. Sedangkan untuk setting ODBC pada Windows 7 64 bit harus dilakukan dengan membuka program odbc di C:\Windows\SysWOW64\odbcad32.exe

Error yang lain juga sering terjadi akibat masalah kompabilitas dari sistem 32 bit ke sistem 64 bit, seperti tidak bisa melakukan print, gagal create csv atau bahkan gagal instal

untuk itu sangat tidak dianjurkan menginstall Aplikasi E-SPT pada Windows 64 bit.

Advertisement

5 Responses to "E-SPT Pada Windows 64 bit"

  1. Jika udah terlanjur install windows 64 bit, solusinya gimana?

    BalasHapus
    Balasan
    1. gak papa, lanjutkan saja... selama tidak ada error, apalagi windows update terbaru dah banyak bug fixnya sehingga hampir semua apps win 32 dapat berjalan

      Hapus
  2. sekedar sharing,
    saya install e-SPT di windows 64 bit dan ga bisa nge-print karena ada error di crystal report-nya (saya install CR runtime yg 64 bit juga). Akhirnya saya coba ganti CR Runtime-nya pake yang 32 bit walopun windows saya 64 bit, dan ternyata jalan.
    Nggak tahu ke depannya akan ada masalah atau nggak (saya kurang paham masalah crystal report gini soalnya), tapi seenggaknya untuk saat ini programnya jalan :)

    BalasHapus
  3. cara mudah membuat DSN untuk e-SPT

    http://hijrasoft.blogspot.com/2014/03/dsncreator.html

    BalasHapus
  4. ada yang udah bisa update patch nya belum ?

    BalasHapus

Silahkan masukkan Pertanyaan, Komentar, Masukan dan Saran anda. Mohon maaf jika tidak semuanya bisa kami balas, namun kami akan berusaha untuk membalasnya semampu kami. Kami juga mengharapkan partisipasi saudara dalam menghidupkan dan mengisi blog ini... terimakasih